Renungan

Rabu, 01 Mei 2013

Ulama Kharismatik Abu Panton Meninggal Dunia


Umat Islam di Aceh berduka setelah seorang ulama kharismatiknya, Tgk H.Ibrahim Bardan atau Abu Panton, meninggal dunia di Rumah Sakit Umum (RSU) Herna Medan, Sumatera Utara, Senin (29/4) sekitar pukul 18.30 Wib. Kabar meninggalnya Abu Panton tersebar cukup cepat di kalangan masyarakat Aceh. Informasi dan ucapan belasungkawa pun menyebar melalui BlackBerry Massanger (BBM), internet dan jejaring sosial lainnya.
Abu Panton, yang selama merupakan Ketua Himpunan Ulama Dayah Aceh (HUDA), selama ini menjalani perawatan intensif di RSU Herna Medan akibat penyakit yang dideritanya. Abu Panton meninggal dunia setelah sempat beberapa kali menjalani operasi untuk mengangkat cairan darah beku dari radang otaknya di ICU Hospital (Rumah Sakit) Loh Guan Lye, Penang, Malaysia akhir tahun 2012 lalu. Selama dalam perawatan, Pemimpin Dayah Malikussaleh Pantonlabu ini, ditangani Dr Kazem asal Iran.  Awal April 2013  lalu, kondisi kesehatan Abu Panton mulai membaik dan diperbolehkan pulang ke Aceh. Namun demikian, ia masih harus menjalani perawatan lanjutan di RSU Herna Medan.
Jenazah Abu Panton tiba di kediamannya di kompleks Pengajian Dayah Malikussaleh yang terletak di kawasan Rawang Iteik, Panton Labu, Aceh Utara pada Selasa (30/4/) dinihari pukul 01.30 Wib dan dikebumikan siang harinya dengan diantar ribuan pelayat dari berbagai kalangan.
Sekjen HUDA, Tgk H Faisal Ali menyerukan kepada masyarakat Aceh untuk mengirimkan doa dan melaksanakan salat ghaib kepada almarhum. “Kita sangat kehilangan, almarhum adalah salah satu ahli fiqih yang sangat mumpuni. Sepertiga ilmu yang ada dalam fiqih yang berkembang di Aceh, hilang bersama kepergian Abu Panton,” kata Faisal Ali, usai menghadiri pemakaman di Aceh Utara.

2 komentar:

  1. sepertiga dari ilmu fiqih terbenam se iring kepergian Almarhum Abu .

    BalasHapus
    Balasan
    1. mudah2an Allah melimpahkan karunia-Nya sesuai dengan pengabdian beliau selama ini di Aceh dan Indonesia serta dunia Islam pada umumnya, Aminn!

      Hapus